Maumere-SuaraSikka.com: Sebuah gudang penyimpanan oli bekas di Kota Maumere, dikabarkan terbakar. Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini.
Gudang penyimpanan oli bekas ini milik CV Prima, terletak di Jalan Kimang Buleng Kelurahan Kota Uneng. Kebakaran terjadi pada Kamis (21/9) pukul 09.10 Wita.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Diduga penyebab kebakaran karena kelalaian oknum yang membakar tumpukan sampah bekas dos oli.
Setelah membakar tumpukan sampah, oknum tersebut meninggalkan lokasi, sehingga tidak lagi mengontrol aktifitas api.
Kepala SatPol PP dan Damkar Sikka Verdinando Lepe mengatakan pihaknya menerima informasi kebakaran melalui layanan Call Center.
“Regu Siaga Damkar langsung turun ke lokasi kebakaran, dipimpin Kabid Damkar,” terang dia.
Petugas Damkar langsung melakukan pemadaman. Tidak sampai setengah jam, api berhasil dipadamkan, dan dilanjutkan proses pendinginan.*** (eny)