Maumere-SuaraSikka.com: Laboratorium Veteriner dan Klinik Hewan Dinas Pertanian Kabupaten Sikka memastikan sampel darah babi sakit di Desa Paubekor Kecamatan Koting terdeteksi positif African Swine Fever (ASF).
Demikian informasi yang disampaikan Kepala Dinas Pertanian Sikka Yohanes Emil Satriawan, Senin (20/1).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya sudah diinformasikan resmi oleh petugas laboratorium, sampel darah babi sakit yang di Paubekor hasilnya positif,” jelas Yohanes Emil Satriawan.
Dia menambahkan bersamaan dengan babi sakit dari Paubekor, juga dilakukan uji laboratorium terhadap 1 sampel darah babi dari Desa Nitakloang Kecamatan Nita. Hasilnya pun mengenaskan karena positif.
Menurut Yohanes Emil Satriawan petugas kesehatan hewan mengambil sampel darah babi di Nitakloang, karena babi tersebut diinformasikan mengalami sakit. Babi yang sakit di Nitakloang diketahui milik Sekretaris Dinas Kesehatan Inosensius Siga.
Dengan kondisi hasil uji laboratorium yang terakhir, Yohanes Emil Satriawan menyebut wilayah di Kabupaten Sikka yang positif ASF kini bertambah lagi. Sebelumnya hanya 4 desa dan kelurahan, kini bertambah lagi 2 desa.
Halaman : 1 2 Selanjutnya