Maumere-SuaraSikka.com: Portugal berhasil menyegel 1 tiket Babak 16 Besar dari Grup F Euro 2024. Hasil ini diketahui setelah Selecao das Quinas melumat Turki dengan skor telak 3-0 pada Matchday 2, Sabtu (23/6) WIB malam.
Sebelumnya, dari grup yang sama, Republik Ceko dan Georgia bermain imbang 1-1. Ceko yang mendominasi jalannya pertandingan, kesulitan menghadapi Georgia yang tampil luar biasa.

Ronaldo Masih Mandul
Bentrok Turki versus Portugal berlangsung di Signal Iduna Park Dortmund. Bintang Portugal, Christiano Ronaldo masih mandul. Dia belum mencatatkan dirinya pada papan skor.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ronaldo mendapat kesempatan pada menit ketiga. Menerima umpan silang dari Bernardo Silva, CR7 melepas sepakan voli. Tembakannya terlalu lemah hingga mudah diamankan Altay Bayindir.
Turki merespon beberapa saat kemudian. Kerem Akturkoglu mendapat bola di depan gawang. Namun, sontekannya belum menemui sasaran.
Selecao das Quinas kemudian bisa mendominasi laga. Rafael Leao bisa menyundul bola kiriman Ronaldo. Bayindir kembali bisa mengamankan bola.