Legislator Malas Sidang, Bakal Diumumkan ke Publik

Avatar photo

- Redaksi

Senin, 1 November 2021 - 12:07 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

Dibaca 1 kali
facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPRD Sikka Donatus David

Ketua DPRD Sikka Donatus David

Maumere-SuaraSikka.com: Lembaga legislatif di Kabupaten Sikka mulai instropeksi diri. Legislator yang malas hadir pada sidang paripurna bakal diumumkan ke publik.

Hal ini disampaikan Ketua DPRD Sikka Donatus David sebelum memimpin sidang paripurna dengan agenda Pidato Pengantar Bupati Sikka tentang Perubahan RAPBD Tahun 2021, Senin (1/11).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mulai besok, bagi yang tidak hadir akan disampaikan dalam paripurna,” tegas dia.

“Kemarahan” Donatus David menyusul molornya sidang paripurna dengan agenda Pidato Pengantar Bupati Sikka tentang Perubahan RAPBD Tahun 2021.

Sidang paripurna dijadwalkan pukul 09.00 Wita sesuai Peraturan Tata Tertib DPRD Sikka. Namun hingga pukul 10.00 Wita sebagian besar anggota DPRD Sikka belum hadir.

Sementara Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo bersama Wakil Bupati Sikka Romanus Woga dan pimpinan perangkat daerah sudah hadir sejak pukul 09.00 Wita.

“Kalau pemerintah terlambat, kita persoalkan, lalu minta skors. Kita lebih suka koreksi pemerintah dari pada koreksi diri kita sendiri,” ujar dia lagi.

Donatus David mengatakan selama ini sidang paripurna di DPRD Sikka tidak pernah dihadiri secara lengkap oleh 35 anggota Dewan.

“Bahkan untuk kuorum saja susah sekali,” ungkap dia kesal.

Politisi PDIP Sikka itu mengingatkan bahwa kehadiran anggota Dewan untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat di daerah itu.

“Saya minta Ketua-Ketua Fraksi untuk memperhatikan hal ini,” pinta dia.

Setelah melepas “kemarahannya”, Donatus David kemudian membuka secara resmi sidang paripurna. Sebanyak 18 anggota Dewan hadir saat sidang dibuka, sementara yang lainnya datang menyusul saat sidang berlangsung.

Catatan media ini, sering kali sidang paripurna molor dari jadwal, baik karena keterlambatan pihak pemerintah, juga karena rendahnya tingkat kehadiran anggota Dewan.*** (eny)

Berita Terkait

Nita Catat Rekor, Kirim 5 Wakil Rakyat ke Gedung DPRD Sikka
Keuangan Daerah Semakin Terbatas, Sikka Perlu Belajar dari Flores Timur
Korupsi Pembangunan Talud Rp 2,7 Miliar di Flotim, Jaksa Tetapkan 3 Tersangka
Busyet! Dana Sertifikasi Guru di Sikka, Dipotong Rp 1,329 Miliar, Disunat Rp 642 Juta
Ummat dan PBB Tidak Daftar, Buruh Tereliminasi, Gelora Dikasih Waktu 2 Hari
Bunga Rampai “Mithomania” Politik “Batu Tulis” dan Kebesaran Hati Prabowo menuju Singgasana
Tersangka Korupsi BTT di Sikka Sudah Dibawa ke Kupang, Sidang Digelar Setelah Idul Fitri
Peringati HUT ke-51, Basarnas Maumere Gelar Donor Darah

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 10:12 WITA

Rabies di Sikka Kian Ganas, Penjabat Bupati Lamban

Rabu, 17 April 2024 - 12:13 WITA

Rabies Membara di Palue Kabupaten Sikka, 1 Lagi Meninggal Dunia

Selasa, 16 April 2024 - 20:32 WITA

Ular Blarat Bikin Listrik Padam di Kota Maumere

Selasa, 16 April 2024 - 15:45 WITA

DPRD Sikka Temukan Anggaran Siluman Rp 25 Miliar Lebih di Dinas Kesehatan, Charles: LKPJ Berantakan

Selasa, 16 April 2024 - 09:11 WITA

Meski Dilabeli Pemimpin Tukang Janji, Robi Idong Percaya Diri Ikut Kontestasi Pilkada Sikka

Rabu, 10 April 2024 - 13:11 WITA

Sholat Id di Maumere, Ini 4 Golongan Manusia yang Dirindukan Surga

Rabu, 10 April 2024 - 10:13 WITA

Caleg Terpilih di Sikka Bantah Terlibat Kasus TPPO

Selasa, 9 April 2024 - 08:58 WITA

58 Warga Waiblama di Kabupaten Sikka Terpapar Malaria

Berita Terbaru

Penjabat Bupati Sikka Adrianus Firminus Parera

Daerah

Rabies di Sikka Kian Ganas, Penjabat Bupati Lamban

Jumat, 19 Apr 2024 - 10:12 WITA

Ulat blarat (dalam lingkaran) tergantung di gardu SDN Contoh Maumere, Selasa (16/4)

Daerah

Ular Blarat Bikin Listrik Padam di Kota Maumere

Selasa, 16 Apr 2024 - 20:32 WITA